Senin, 28 April 2014

11 April Tahun Ini

http://photos-g.ak.instagram.com/hphotos-ak-prn/925814_787161407996118_1032100569_n.jpgMenulis postingan mengingat tanggal 11 April setiap tahun sepertinya sudah jadi kebiasaan, ya?
Postingan ini bukan bermaksud sombong atau apa, tapi jadi kenangan biar ada "bekas"nya di setiap tanggal 11 April ini :)

Apa yang terjadi?
11 april tahun ini hari jumat. Dimana, hari jumat disemetre ini yaaaa hari sibuk praktikum.
Sampai di lab (iya, perayaan ulang tahun dengan ke-lab-ing ala anak farmasi :p) sudah di sambut dengan ucapan selamat ulang tahun. Nggak ngerti juga mereka dapat kabar ulang tahun dari mana, padahal semua akses med sos yang berhubungan dengan tanggal ultah sudah di hidden :)

Jumat, 04 April 2014

Apa Hadiah yang Ingin Kamu Terima?

Memasuk bulan April.
Bulannya saya dan Zahra si keponakan tersayang :D


Ada yang tanya, ulang tahun mau di kasih apa?

Iya ya, umur sudah hampir 21 tahun.
Tahun ini sensasinya beda dari umur-umur sebelumnya.
Usia dua puluhan kebawah, egonya masih pengen bilang, "kasih kejutan dong", "kasih kado dong, "ucapan selamat pas tengah malam dong". Walaupun nggak bilang secara langsung. Malu.
Tapi sekarang, masuk ke usia 20++, ulang tahun sendiri yang sebenarnya sudah dekat-pun nggak sadar lagi. Tiba-tiba sudah mulai bulan April aja :)

Balik ke pertanyaan, ulang tahun mau di kasih apa?
Jawabannya nggak ada. Sudah umur segini rasanya sudah nggak panta untuk hura-hura.
Cukup punya temen-temen yang selalu menggila.
Cukup punya keluarga yang selalu setiap menyambut curhat kegilaan aktivitas yang sibuk ini.
Cukup punya hati yang selalu lapang dada, semangat yang dikasih Allah biar selalu semangat ketawa.
Ini bukan "cukup" tapi ini sudah "berkelimpahan".

Lihat gambar di atas?
Barusan buka salah satu web kesukaan saya, ask.fm. Iseng mencari pertanyaan dan ketemu lah ini "Apa yang kamu inginkan saat ini?"
dan
"Apa hadiah yang ingin kamu terima?"