Kamis, 28 Juni 2012

#MemoriDiSekolah

Beberapa hari ini akun twitter @waktuSMA lagi gencar-gencarnya pakai hastag #MemoriDiSekolah. Dan ini ya, sumpah beneran bikin kangen masa SMA dulu. :'D Pengen ikut berpartisipasi, tapi untuk 140 karakter kayaknya nggak bakal cukup buat ngoceh.

Dan aku termasuk orang yang exited banget ikutan memakai hastag #MemoriDiSekolah ini dan membuat, well, kangen tingkat nasional sama keadaan, kebodohan, keseruan, kenakalan, dan kepolosan pas jaman SMA baheula 

Jujur nih, walaupun dari tampang aku ini nampak kayak anak SMP (bahkan pernah dikira anak SD) saking polosnya (menyenangkan diri sendiri bole' dong?). Mungkin guru-guru atau kakak tingkat atau siapa aja mengira saya, Annisa D C adalah siswa yang ngga pernah nakal, but that totally wrong! :D

Ya, kita mulai bercerita...

Pengukuhan :)
studi tour

Keadaan ngaso di kelas

#MemoriDiSekolah Naksir kaka tingkat
Yahahaha.. ini nih kenangan paling dikenang selama SMA. Pas aku kelas 1 SMA, naksir berat sama kaka kelas 3 SMA. Biasa aja sih beliaunya, tapi berkharisma. Awalnya nggak kenal -secara dia pendiam, bukan osis, dan ngga eksis-, tapi dengar-dengar banyak juga yang naksir. Ha?
Awal kenal, karena lomba penulisan. Berawal dari sms yang bikin aku nggak punya muka. Sms konyolku ntah ditanggapi apa sama beliau :D hahaha. Then, berlanjut, semakin lama semakin naksir. Nunggu di depan kelas tiap pagi buat ngeliat dia nyeberang lapangan basket menuju kekelasnya *edan gue mah*.
Dan kayaknya ini yang pertama kalinya "beneran naksir" sama orang :)
#MemoriDiSekolah PKS (Pekan Kreativitas Siswa)
Diadakan setiap tahun dan diwajibkan untuk berlomba tiap kelas. Tahun pertama ikutan PKS pas kelas 1 mau naik kelas 2. Kelas X-5 dulu ngambil tema Rumah Sakit. Aku jaga stand Kimia, main udek-udek sabun dan apatuhlupa. Acaranya cuma jalan 2 hari, seru sih. banyak temen, banyak ide, dan banyak cerita. Dan disitu ya, tetep, nunggu kaka kelas yang dulu ditaksir. Edan lagi gue. Baca: http://chaondeonde.blogspot.com/2009/09/curhatan-bulan-september.html . PKS kedua, kelas 2 mau ke kelas 3. Kita jualan es melon dan dapat banyak duit buat nabung kas. Lucu juga sih. :) Ternyata si kaka datang lagi tapi nggak sempat ketemu :p


#MemoriDiSekolah Ketahuan main remi
Well, Refress itu hobi banget main kartu remi rame-rame. Kartu remi nya di taruh di bawah bingkai gambar, atau di balik loker kelas, atau bahkan di bawah boneka yang ada dikelas.
Kalau lagi kelas kosong bakalan bergerumbung di belakang kelas, dan ada 1 atau 2 orang yang jaga dan siap teriak kalau ada guru yang datang. :D
Dan aku salah satu pemainnya. Percaya gak lo? Polos-polos gini, aku suka main juga. Dan suatu waktu, pernah kepergok ibu wali kelas. Ibunya cuma pura-pura nggak tahu, padahal dengan jelas kami keperangkap basah lagi main sekelas. :D 


#MemoriDiSekolah Kelas = bioskop mini
Wew, ini nih. Kelas kami itu pake karpet, banyak bantal, dan pewe banget buat di huni. Setiap ada pelajaran kosong, pasti ada acara "bioskop mini" dikelas. Gorden ditutup, bantal disiapkan, AC didinginkan, dan film diputar dengan sound yang kalo bisa sekenceng mungkin. :D

#MemoriDiSekolah Pada hobi main gitar
Ngga tau sejak kapan tahun, tiba-tiba ada wabah belajar gitar dari satu orang ke orang lain. :D Seru sih, tiap hari nyanyi ini itu.

#MemoriDiSekolah Ujian Cambridge
Sudah cerita belum aku? Kami kelas khusus, istilahnya non-reguler. Jadi ada tambahan kurikulum Cambridge, makanya kelas cuma dihuni 14 orang. Setiap hari kami pulang jam 4-5 sore gara-gara ada tambahan pelajaran diluar kurikulum nasional. Ada ujiannya juga loh. Dan ujiannya ke Surabaya.
Setelah ujian "listening", kami, 2 kelas internasional ini jalan ke Malang dan Surabaya. Ini beneran liburan yang menyenangkan mengingat rame-rame kayak keluarga sendiri.

#MemoriDiSekolah Pertama kalinya di tembak
Ya, kelas 2 SMA, pas tepat taggal 11 April ulang tahunku. Untuk pertama kalinya ditembak cowok. Seorang anak teater juga, dan bahkan aku nggak nyadar kalo ada yang naksir aku. Dia bikin kejutan ulang tahun, bawa kue bentuk hati, dan nembak... Dan mohon maaf sebesar-sebarnya, saya tolak :)
 Bukan karena ngak baik, nggak inilah-itulah, tapi memang saat itu masih nggak kepikir buat pacaran. Nggak tau kenapa. Padahal beberapa saat berikutnya aku malah jadian sama cowok SMK lain. Haha

#MemoriDiSekolah Guru-guru yang menyenangkan
Punya guru-guru yang luar biasa banget. Dari ilmunya, motivasinya, semangatnya, bimbingannya, semuanyaa. Semua guru luar biasa! :)
-Bu Katrin (Guru B.Jerman) yang walaupun hanya sempat 2 tahun kami belajar bahasa Jerman, tapi sangat menyenangkan. Setiap jam bahasa Jerman, Ibu Katrin selalu "mehapaki" si Raja, temen kami yang cuma bisa cengengesan.
-Bu Gaz (Guru B.Indonesia) yang berkat beliau kami -terutama saya- jadi beneran tahu yang namanya bersikap sebagai cewek, takdir cewek, dan motivasi lainnya. Ibu Gaz salah banget kalo jadi guru, beliau ini pas banget banget jadi seorang motivator dengan kata-kata hangat beliau yang luar biasa. Satu motivasi yang selalu kami teriakkan setiap saat adalah "Terima! Hadapi! Menangkan! Siapa takut?!"
-Bu Endang (Guru Biologi) sekaligus wali kelas. Ibu guru yang sangat cantik dan luar biasa baik. :D Mengurus kelas kami yang super nakal. :D
-Pak Hamrani (Guru olahraga) baik banget bapak ini. Saat seharusnya olahraga, kami malah tawar menawar biar jam olahraga cuma dipakai main basket atau main voli. Alhasil, setiap jam olahraga, pasti main doang :D
Dan semua guru yang nggak bisa disebut satu persatu. Semua guru-ku luar biasa! :D

#MemoriDiSekolah Ikutan duta anti narkoba
Sedari dulu memang saya ini sangat sangat suka nulis, terutama artikel (kalo lagi mood ya). Dan berkat itu, saya di daulat sebagai salah satu dari beberapa orang untuk mengikuti event pelatihan siswa untuk memerangi narkoba. Disana ada pelatihan selama 3 hari. Dari sini saya kenal pertama kali dengan ka Hari (baca: mantan). Dan saya keluar sebagai juara 1 se Banjarbaru dan mewakili Kalsel sebagai penulis artikel di lomba berikutnya tahap nasional. Tahap itu ada di Jakarta, dan nggak cuma itu, gajih (uang menang lomba) tersebut sekitar 2 juta, dan saya habiskan di Tanah Abang. Wasalam *dadah-dadah tebar duit*

#MemoriDiSekolah Pertama kali pacaran
Well, setelah ketemu ka Hari, kami pacaran sekitar 1,5 tahun. Ini pacar pertama ku, setelah itu putus. Kayak lagu BCL, "banyak cinta ang datang mendekat, ku menolaaak", dan insyaAllah selanjutnya mau langsung nikah, baru pacaran lage :B. Daaaan, ya gitu lah :D 


#MemoriDiSekolah Pengumuman kelulusan
Bikin gugup dan rasanya sesak napas :B. Pas pengumuman kelulusan, bergerumbung dikelas sama ibu wali kelas. Dan ternyata dikasih tau ada satu orang yang nggak lulus dari SMA kita dan itu ada dikelas kami. Kaget dan sekaget kagetnya dong! Udah hampir nangis karena gugup jangan-jangan aku yang nggak lulus.
 Merasa bersalah kenapa bisa aku benci banget sama pelajaran Matematika dan Fisika waktu itu *gigit menyan*. Dan ternyata, tararara... si Ibu walikelas bilang "yang nggak lulus itu ya Ibu. Kalian semua lulus, tapi ibu ketinggalan disini. Nggak lulus-lulus dan harus ngajar adek kelas kalian selanjutnya". Dan kami yang udah jeder-jeder rasanya kesurupan lelunjakan tau kita semua lulus :'D

#MemoriDiSekolah Perpisahan 
Perpisahan dengan tema Tribute to Batik, dan kami Refress menyanyikan lagu Ku Yakin Cinta - D'Cinnamons. :') Sangat cepet rasanya 3 tahun di SMA. Segitu banyak cerita dan pasti nggak bisa digantikan dengan apa aja.  

Senin, 25 Juni 2012

#SongILove

Well, lagi beneran nganggur dan pengen banget nulis, tapiii, kagak ada ide mau nulis apa.
Sekarang, izin mau nulis hal gaje yak?? ._.

Apa anda punya akun twitter? Kadang-kadang ada kan hastag yang jadi tranding topic. Dan salah satunya hastag #SongILove

Ya, sekedar berbagi lagu. Ini loh lagu yang tergolong jadul, tapi tetep awet dan nggak membosankan... Plus, sedikit cuplikan liriknya.


#1 Hero - Sterling Knight
I can be everything you need
If you're the one for me
Like gravity, I'll be unstoppable
I, yeah I believe in destiny
I may be an ordinary guy with heart and soul
But if you're the one for me
Then I'll be your hero

#2 Semua Yang Ada - D'Cinnamons
 Dan kini maafkanlah ku terlanjur sayangi
Terlanjur ingini semua yang ada
sudikah kau terima ku terlanjur sayangi terlanjur ingini
Semua yang ada di dalam diri....
Ooooh

#3 When You Love Someone - Endah and Rhesa
When you love someone
Just be brave to say that you want him to be with you
When you hold your love
Don't ever let it go
Or you will lose your chance
To make your dreams come true...
#4 Even If I Live Just One Day - Jo Hyun Jae (Korea)
Even if I can only live for one day
Do you know how much I miss you and how much my heart aches
I miss you so much, through the ravages of the passage of time
My tired footsteps bring me to your side, unknowingly
Even though I know there’s nothing I can do for you.

#5 Only Hope - Mandy Moore
 So I lay my head back down.
And I lift my hands and pray
To be only yours, I pray, to be only yours
I know now, you're my only hope.

#6 A Thousand miles - Sabrina 
 If I could fall
Into the sky
Do you think time
Would pass me by
'Cause you know I'd walk
A thousand miles
If I could
Just see you
Tonight

#7 Heal The World - Michael Jackson
 Heal the world
Make it a better place
For you and for me and the entire human race
There are people dying
If you care enough for the living
Make a better place for
You and for me.

#8 Berita Pada Kawan - Ebiet G Ade
 Tetapi semua diam
Tetapi semua bisu
Tinggal aku sendiri
Terpaku menatap langit
Barangkali di sana
ada jawabnya
Mengapa di tanahku terjadi bencana

#9 Lilin-lilin Kecil - Chrisye
 Engkau lilin-lilin kecil
Sanggupkah kau mengganti
Sanggupkah kau memberi
Seberkas cahaya
Engkau lilin-lilin kecil
Sanggupkah kau berpijar
Sanggupkah kau menyengat
Seisi dunia

#10 Andaikan Aku Punya Sayap
 Andaikan aku punya sayap
Ku kan terbang jauh
Mengelilingi angkasa
Kan ku ajak ayah bunda ku
Terbang bersama ku
Melihat indahnya dunia

#11 Heaven -  Bryan Adams
Baby you're all that I want
When you're lying here in my arms
I'm finding it hard to believe we're in heaven
And love is all that I need
And I found it here in your heart
It isn't too hard to see we're in heaven

#12 Lets Talk About Love - David Archuleta
Let's talk about love 
 Let's talk about peace 
And livin' in perfect harmony
Let's talk about hugs  
And talk about ways we can share
Let's talk about you 
Let's talk about me  
Let's talk about  
How we can be one big family
Let's talk about love 
Let's talk about love

#13 Just The Way You Are - versi Sabrina ataupun Jason Mraz
 When I see your face
There's not a thing that I would change
'Cause you're amazing
Just the way you are
And when you smile
The whole world stops and stares for a while
'Cause girl you're amazing
Just the way you are

#14 I Don't Wanna Miss A Thing
 I don't wanna close my eyes
I don't wanna fall asleep
Cause I'd miss you baby
And I don't want to miss a thing
Cause even when I dream of you
The sweetest dream will never do
I'd still miss you baby
And I don't want to miss a thing

#15 I Will Fly - Ten 2 Five
 I will fly into your arms
And be with you
Til the end of time
Why are you so far away
You know it’s very hard for me
To get myself close to you

#16 You - Ten 2 Five
 You.. You turn my whole life so blue
Drowning me so deep,  I just can reach myself again
You.. Successfully tore myheart
Now it’s only pieces
Nothing left but pieces of you

#17 That Man - Hyun Bin (Korea)
 That man is timid
So he learned how to laugh
That man has many stories that he can't even tell his best friend
So his heart is full of tears
That's why, That man
You, he loved you
Because you are just same as him
Yet another fool, yet another fool
Can't you hug me before you go?
I want to receive love, baby
Everyday in my heart,
Just in my heart,
I shout and
That man is next to her even today.
Do you know That man is me?
You're not pretending that you don't know, right?
You really don't know cause you're a fool.

#18 Mayday I'm In Love - D'Cinnamons 
Mayday!.. Mayday!.. I need some help!!!
It feels burning inside of my head!
Don't look at me, don't stare at me, & don't laugh
Please stop me 'cause I think I'm in love!I can't eat , even I want to
I can't sleep, what's wrong with me?!
I can't think, ..[maybe you're in love]
Yes, maybe I'm in love!

#19 Malaikat Juga Tahu - Dewi Lestari
 Namun tak kau lihat terkadang malaikat
Tak bersayap tak cemerlang tak rupawan
Namun kasih ini silakan kau adu
Malaikat juga tahu Aku kan jadi juaranya

#20 Ya ya ya -Nina Warna 
ya ya ya aku terima
dirimu jadi teman hidupku
ya ya ya aku bahagia
aku berjanji setia padamu


Nah, Itu dia list lagu jadul yang tetep ditaksir. Hampir semuanya akustik memang.

Kenapa naksir? Yap, karena liriknya menyimpan banyaaaak pesan. Tentang hidup lah, mimpi lah, cita-cita lah, harapan lah, dan something yang pengen banget cewek denger langsung untuk dinyanyikan sama suaminya ntar.
 Dan sampai sekarang tetap setia di list mp3 :)